Mahasiswa Matematika Digenjot untuk Menghadapi Debat Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia

Oleh: Resmawan . 1 Maret 2018 . 17:07:00

Gorontalo - Sebanyak 24 orang mahasiswa matematika dari Program Studi Pendidikan Matematika, Statistika, dan Matematika digenjot sebagai persiapan untuk mengikuti lomba debat Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia di tingkat Fakultas. Kegiatan yang dilaksanakan di Laboratorium Komputasi Matematika, Kamis (01/03/2018) melibatkan 24 orang mahasiswa. Mahasiswa yang terlibat terdiri dari 9 orang mahasiswa yang akan dipersiapkan mengikuti lomba Debat Bahasa Inggris dan 15 mahasiswa yang dipersiapkan mengikuti lomba debat Bahasa Indonesia.

Suasana Pendampingan Peserta Debat Bahasa Inggris

Mereka yang mengikuti kegiatan ini diuji keluasan wawasannya terhadap isu-isu terkini dan kemampuannya dalam berargumentasi berdasarkan data dan fakta. Muhammada Rezky Payu, M.Si yang mendampingi mahasiswa dalam kegiatan ini menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk menjaring mahasiswa terbaik yang akan dipilih mewakili jurusan matematika pada lomba ditingkat fakultas.

"4 orang mahasiswa akan dipilih sebagai perwakilan lomba debat Bahasa Inggris dan 3 orang mahasiswa sebagai perwakilan lomba debat Bahasa Indonesia" Ungkap Rezky

Salah satu peserta Debat Bahasa Indonesia

Selanjutnya, mahasiswa yang terpilih akan berkompetisi di tingkat Fakultas untuk menjadi yang terbaik. Mereka akan memperebutkan 1 tempat untuk mewakili Fakultas MIPA pada Lomba Debat di tingkat Universitas. (R)

 

Agenda

7 Februari 2021

TEMU ALUMNI MATEMATIKA FMIPA UNG

Jurusan Matematika FMIPA UNG akan mengadakan kegiatan Temu Alumni Virtual baik alumni dari prodi Pendidikan Matematika, prodi Statistika, dan prodi Matematika. Kegiatan ini mengundang seluruh alumni Jurusan Matematika dari angkatan pertama hingga yang terakhir.

27 - 29 November 2019

PEMILIHAN PIMPINAN JURUSAN PERIODE 2019-2023

Pemilihan Ketua dan Sekretaris Jurusan di Lingkungan Jurusan Matematika FMIPA Universitas Negeri Gorontalo periode 2019-2023

30 Oktober - 04 November 2019

Gorontalo Mathematics Competition 2019

Kompetisi Matematika antar Pelajar SD/SMP/SMA/Sederajat se-Provinsi Gorontalo

19 - 21 Mei 2019

Asesmen Lapangan (AL) Akreditasi PS Matematika

AL akan dilaksanakan pada tanggal 19 - 21 Mei 2019