Penutupan SIGMA CUP: Kompetisi Olahraga dan Seni Mahasiswa Jurusan Matematika UNG

Oleh: Resmawan . 31 Maret 2018 . 22:00:00

 

Gorontalo - Serangkaian acara Kompetisi Olahraga dan Seni antar Mahasiswa Jurusan Matematika FMIPA UNG ditutup pada hari Sabtu (31/03/2018). Kegiatan yang berlangsung di auditorium UNG ini dihadiri oleh seluruh mahasiswa dan dosen Jurusan Matematika.

Kegiatan ini dirangkaikan dengan acara pemilihan putra dan putri SIGMA 2018 disertai dengan penampilan bakat seni dari sejumlah mahasiswa dan dosen Jurusan Matematika. Disamping itu, melalui kesempatan ini juga diumumkan seluruh pemenang kompetisi baik dari cabang olahraga maupun seni disaksikan oleh pimpinan jurusan dan unsur dari pimpinan fakultas yang sempat hadir dalam acara ini.

Selanjutnya para pemenang dari setiap cabang lomba akan mewakili jurusan untuk berkompetisi di tingkat fakultas yang juga merupakan agenda tahunan dari Senat Mahasiswa Fakultas MIPA Universitas Negeri Gorontalo. 

Serangkaian acara penutupan SIGMA CUP 2018 ini kemudian berakhir haru melalui pertunjukan seni dari kolaborasi dosen dan mahasiswa jurusan matematika. Pertunjukan ini dilakukan sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan kepada almarhum Drs. Yus Iryanto Abas, M.Pd, salah satu staf dosen matematika yang selama hidupnya senantiasa mendampingi mahasiswa dalam berbagai kegiatan akademik maupun non akademik. (R)

Agenda

7 Februari 2021

TEMU ALUMNI MATEMATIKA FMIPA UNG

Jurusan Matematika FMIPA UNG akan mengadakan kegiatan Temu Alumni Virtual baik alumni dari prodi Pendidikan Matematika, prodi Statistika, dan prodi Matematika. Kegiatan ini mengundang seluruh alumni Jurusan Matematika dari angkatan pertama hingga yang terakhir.

27 - 29 November 2019

PEMILIHAN PIMPINAN JURUSAN PERIODE 2019-2023

Pemilihan Ketua dan Sekretaris Jurusan di Lingkungan Jurusan Matematika FMIPA Universitas Negeri Gorontalo periode 2019-2023

30 Oktober - 04 November 2019

Gorontalo Mathematics Competition 2019

Kompetisi Matematika antar Pelajar SD/SMP/SMA/Sederajat se-Provinsi Gorontalo

19 - 21 Mei 2019

Asesmen Lapangan (AL) Akreditasi PS Matematika

AL akan dilaksanakan pada tanggal 19 - 21 Mei 2019